Kompilasi Kejadian 'Unik' SEA Games 2023, Bendera Indonesia Terbalik sampai Kursi Plastik

Deretan sisi unik SEA Games 2023 yang paling disorot.

Salah satu kompilasi kejadian SEA Games Kamboja 2023, bendera Indonesia terbalik (LIPUTAN 6)
Mon, 08 May 2023


Perhelatan SEA Games Kamboja 2023 sedang berjalan dengan langsung sejak Jumat, 5 Mei 2023 sampai 17 Mei 2023. Baru beberapa hari dimulai, SEA Games 2023 sudah memiliki kejadian-kejadian unik, nih Kawula Muda. 

Mulai dari terbaliknya bendera Indonesia saat dikibarkan sampai kursi di ruang ganti timnas Indonesia terbuat dari plastik serupa dengan kursi di undangan.

Prambors sudah merangkum kompilasi kejadian unik SEA Games Kamboja 2023, melansir dari berbagai sumber, Senin (08/05/2023).

1. Terbaliknya Bendera Indonesia

Salah satu kompilasi kejadian SEA Games Kamboja 2023, bendera Indonesia terbalik (DETIK)

Pertama adalah insiden terbaliknya bendera Indonesia di SEA Games Kamboja 2023. Melansir dari laman Antara, kejadian ini terjadi saat salah satu penyanyi lokal Kamboja tampil.

Penyanyi tersebut diiringi oleh penari yang membawa bendera 11 negara peserta SEA Games 2023 termasuk Indonesia. Sayangnya, mereka membawa bendera Indonesia dalam posisi terbalik menjadi putih-merah seperti bendera Polandia.

Kendati demikian, pihak Kamboja kini telah meminta maaf atas insiden terbaliknya bendera Indonesia. Hal ini sudah dikonfirmasi oleh Pelaksana Tugas Sekretaris Jenderal NOC Indonesia Harry Warganegara.

"Kamboja sudah meminta maaf secara langsung kepada kami, dan bertindak cepat sehingga kejadian tersebut tidak terulang di opening ceremony," kata Harry, dikutip dari Kompas.com.

Ternyata, kejadian ini bukanlah pertama kalinya, Kawula Muda. Kejadian ini pernah dilakukan pada SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. Bedanya, insiden tersebut ada dalam buku panduan kegiatan yang dibagikan kepada tamu undangan.

Terdapat bendera negara-negara yang ikut dalam SEA Games, termasuk Indonesia. Warna bendera Indonesia malah terpasang terbalik, dan 10 bendera negara lainnya tercetak benar.

2. Tak Ada Lampu, Podium Disinari Lampu Mobil

Salah satu kompilasi kejadian SEA Games Kamboja 2023, lampu podium mati digantikan lampu mobil (TIKTOK/)Abdurrr)

Selanjutnya ada kejadian di podium atlet pemenang nomor jalan cepat 20km gelap dan hanya diterangi lampu mobil saja.

Atlet dari Indonesia, Hendro Yap yang memenangkan cabang olahraga itu berhasil mendapatkan medali emas. Sayangnya, saat penyerahan medali emas di atas podium tampak gelap dan tidak ada lampu yang memadai di sana.

Adanya insiden tersebut membuat banyak warganet yang memberikan komentar lucu. Bahkan ada yang membandingkannya dengan kejadian di lomba 17 Agustus, loh Kawula Muda.

Walau demikian, para atlet tetap tersenyum bangga atas kemenangan mereka.

3. Tak Ada AC di Pertandingan Basket 

Salah satu kompilasi kejadian SEA Games Kamboja 2023, Timnas 3x3 basket Indonesia (JPNN)

Lagi-lagi dirasakan oleh Timnas Indonesia pada SEA Games Kamboja 2023. Timnas basket 3x3 putra Indonesia bermain dengan kondisi panas.

Perhelatan yang terjadi di Morodok Techo National Stadium, Elephant Hall 2 menjadi venue pertandingan dikabarkan tidak dilengkapi dengan Air Conditioner (AC).

Manajer Timnas 3x3 putra Indonesia, Wijaya Saputra pun mengatakan bahwa kondisi tersebut tidak menjadi masalah yang besar. Pasalnya, selama berlatih di Jakarta, para timnas memang sudah terbiasa dengan latihan tanpa AC.

4. Kursi Ruang Ganti Timnas seperti Kursi "Kondangan"

Salah satu kompilasi kejadian SEA Games Kamboja 2023, kursi Timnas yang disebut seperti kursi "kondangan" (TWITTER/PSSI)

SEA Games Kamboja 2023 kali ini kondisi ruang ganti Timnas Indonesia U-22 ketika melawan di Timor Leste.

Lewat akun Twitter PSSI, mereka membagikan foto-foto kondisi ruangan Timnas Indonesia U-22 yang terdapat bangku plastik dan juga ada bangku kayu berbentuk panjang.

Pada bangku plastik itu juga terletak perlengkapan pertandingan mulai dari kaus kaki, baju dan celana, handuk, hingga air minum.

Di Indonesia sendiri, bangku plastik model seperti itu identik dengan hajatan atau yang lazim disebut kondangan.

Itu dia kompilasi kejadian SEA Games Kamboja 2023, sejauh ini, Kawula Muda. Semangat terus untuk para atlet yang sedang belaga!

Berita Lainnya