Margot Robbie Akui Sengaja Curi Cium Brad Pitt saat Syuting "Babylon"

Wah...

Aktris Margot Robbie akui dengan sengaja mencium Brad Pitt pada saat syuting Babylon (MARGOT ROBBIE)
Tue, 13 Dec 2022


Aktris Margot Robbie akui dengan sengaja mencium Brad Pitt pada saat syuting "Babylon". Padahal, adegan tersebut sebelumnya tidak ada di dalam skrip film, loh. 

“Itu bukan skrip! Aku pikir, kapan lagi aku dapat kesempatan untuk mencium Brad Pitt? Jadi aku harus melakukannya,” tutur Margot saat diwawancara oleh E!News. 


Margot pun menceritakan usahanya untuk meyakinkan sang sutradara, Damien Chazelle, untuk menambah adegan tersebut. Namun, Damien mengetahui bahwa Margot hanya ingin mencium aktor populer tersebut. 

Walau begitu, Margot tidak menyerah. Dengan suasana syuting yang mendukung, Margot nekat mencium Brad Pitt pada adegan improvisasi. Untungnya, Damien menyukai hasil adegan tersebut. 

Sementara itu, "Babylon" merupakan film drama sejarah Amerika era 1920-an. Saat itu, diceritakan industri Hollywood mulai menjadi pusat hiburan dan berada dalam masa keemasan. 

Saat itu, diceritakan industri film bisu mulai berkembang menuju film dengan audio. Dihadirkan pula tokoh-tokoh sejarah asli hingga fiksi yang mengalami pasang surut selama transisi tersebut. 

Penonton pun akan menyaksikan cuplikan pesta-pesta glamor di dalam bisnis dunia film hiburan dan berbagai intrik di dalam perkembangan tersebut. 

Dalam "Babylon", Margot Robbie akan memerankan karakter Clara Bow, ikon dua puluhan yang memiliki karier yang melesat tajam. Di sisi lain, Brad Pitt memerankan karakter John Gilbert, ikon aktor terkenal film-film bisu. 

Sebagai informasi, pada awalnya karakter Clara seharusnya diperankan oleh Emma Stone loh, Kawula Muda! Namun, ia harus keluar dari tim film tersebut karena masalah penjadwalan. 

Selain Brad Pitt dan Margot Robbie, film bertabur bintang tersebut juga menghadirkan Diego Calva, Jovan Adepo, Li Jun Li, hingga Jean Smart. 

Adapun film tersebut akan tayang secara terbatas pada Hari Natal 2022 dan tayang secara bebas pada Januari 2023 mendatang. 

Berita Lainnya