"One Piece Live Action" Rilis Teaser Perdana, Tayang Agustus 2023

Bakal tayang dalam 8 episode nih!

"One Piece Live Action" rilis teaser perdana dengan memperlihatkan karakter-karakternya (HOLYGON)
Mon, 19 Jun 2023

One Piece Live Action akhirnya telah merilis teaser perdana mereka, nih Kawula Muda. Serial yang diangkat dari anime ini akan tayang mulai 31 Agustus 2023 mendatang.

Teaser yang berdurasi 1 menit 44 detik itu menunjukkan petualangan yang dilakukan oleh Luffy (Inaki Godoy), Nami (Emily Rudd), Roronoa Zoro (Mackenyu), Usopp (Jacob Gibson), dan Sanji (Taz Skylar) mengarungi samudera luas menaiki kapal Going Merry.

Teaser One Piece Live Action diawali dengan Luffy yang membicarakan tentang mimpinya menjadi raja bajak laut. Dia mencari kru yang ingin ikut berpetualang bersamanya hingga ia bertemu dengan Zoro dan sosok lain yang menjadi anggota awal kru.

Kemudian muncul beberapa easter egg yang menunjukkan karakter apa saja yang akan muncul dalam serial tersebut.

"One Piece Live Action" rilis teaser perdana dengan memperlihatkan karakter-karakternya (TWITTER/OP_Netflix_Fan)

 


Dilansir dari CNN Indonesia, serial ini adalah adaptasi dari komik milik Eiichiro Oda pada 1997 dan telah memiliki delapan episode pada musim pertamanya dan ceritanya masih bergulir hingga saat ini. One Piece Live Action sendiri akan memberikan 8 episode yang tayang di Netflix.

Kisah Once Piece secara keseluruhan sendiri berfokus pada kehidupan Bajak Laut Topi Jerami dan kapten Monkey D. Luffy yang tubuhnya bersifat karet. Mereka menjelajahi Grand Line untuk mencari harta karun terbesar di dunia yang dikenal dengan One Piece.

Para penggemar One Piece pun antusias dengan keluarnya teaser dari live action tersebut. Mereka menganggap, para aktor yang memerankan karakter menyerupai dengan versi asli manga atau anime.

Saksikan di One Piece Live Action di Netflix pada 31 Agustus 2023 nanti ya, Kawula Muda!

Berita Lainnya