Positif Covid-19, Robbie William Isolasi Diri di Vila Mewah Karibia Berharga Sewa Miliaran Rupiah

Hai Kawula Muda, kian hari sepertinya Covid-19 kian menjadi dan menjangkiti siapa saja dan di mana saja. Tetap taat prokes ya!

Penyanyi asal Inggris, Robbie Williams. (INSTAGRAM/ROBBIE WILLIAMS)
Fri, 22 Jan 2021

Penyanyi dan penulis lagu asal Inggris, Robbie Williams, dikabarkan positif Covid-19. Mantan personel boyband Take That itu didiagnosis positif saat sedang berada di St Barts, sebuah pulau di Karibia.

Dilansir AceShowbiz, pemilik nama lengkap Robert Peter Williams ini bersama keluarganya pergi ke St Barts pada Desember 2020 untuk berlibur.

Karena positif Covid-19, Robbie dan keluarga akhirnya tak bisa kembali ke Inggris dan harus memperpanjang liburan di pulau tersebut.

Sementara itu, mengutip The Sun, manajer Robbie Williams membenarkan berita yang beredar di berbagai media ini.

“Dia (Robbie) mengalami sakit. Dia saat ini mengisolasi diri di vila yang disewanya bersama keluarga,” ujar sang manajer.

Penyanyi asal Inggris, Robbie Williams. (INSTAGRAM/ROBBIE WILLIAMS)

 

Sewa vila Rp 2 miliar per minggu

Pada 28 Desember 2020, Robbie Williams bersama keluarga pergi ke St Barts untuk merayakan malam tahun baru bersama keluarga.

Robbie bersama istri, Ayda Field, dan empat anaknya, menginap di vila mewah yang disewa seharga Rp 2 miliar per minggu.

Namun, karena ia terpapar Covid-19, acara liburan pun harus “diperpanjang” dengan isolasi di vila super mewah yang memiliki pemandangan pantai indah.

“Sebenarnya, St Barts bukan tempat yang buruk untuk mengarantina diri. Hanya saja, ia tidak bisa menikmati pantai dan harus berdiam di dalam vila sampai 14 hari ke depan,” ujar sang manajer.

Sebelumnya, pada September 2020, Robbie Williams sempat mengisolasi diri ke pegunungan Swiss. Itu ia lakukan karena takut terpapar Covid-19 yang terus menggila di Inggris.

“Aku agak paranoid dan mulai bertanya-tanya di mana aku harus tinggal agar virus tidak menyerangku?” ujar Robbie.

“Akhirnya, aku memutuskan untuk diam disebuah penginapan di pegunungan Swiss. Tempatnya cukup bagus,” ujarnya lagi.

Tak hanya Robbie Williams, pesohor lainnya ini juga memilih tempat mewah untuk isolasi dan menjauhkan diri dari paparan virus corona.

David Beckham

David Beckham bersama istri dan anak-anak. (INSTAGRAM/DAVID BECKHAM)

  

David Beckham memutuskan memboyong istrinya, Victoria, beserta ketiga anaknya ke rumah mewah mereka seharga Rp 117 miliar di Costwolds, sebelum pemerintah memberlakukan lockdown pada 23 Maret 2020.

Costwolds merupakan salah satu pedesaan di Inggris, yang berjarak sekitar hampir dua jam dengan menggunakan mobil dari London.

Tetapi, kehadiran Beckham dan keluarga rupanya justru membuat resah warga lokal di sana. Itu karena Beckham dan keluarga sering memamerkan kegiatan mereka di desa di media sosial. Bahkan warga mengecap keluarga selebritas tersebut egois.

Dilansir Daily Mail, aksi “pamer” Beckham juga turut dikritik anggota dewan setempat yang menilai mantan winger Manchester United tersebut kurang punya rasa empati.

“Memamerkan rumah pedesaan Anda yang indah di media sosial dan memberi tahu kami semua betapa indahnya waktu Anda saat ini, sementara kami cuma bisa menyaksikannya. Beckham dan selebritas lainnya hanya bersikap bodoh, tidak bertanggung jawab, serta tidak sensitif,” tutur sang anggota dewan.

Pangeran Charles

Pangeran Charles di Clarence House. (HOUSE AND GARDEN)

  

Pada akhir Maret 2020,  Pangeran Charles dinyatakan positif Covid-19 dengan gejala-gejala ringan. Pangeran Charles kemudian diisolasi di rumah mereka di Birkhall, Skotlandia. Birkhall adalah bagian dari perkebunan dan Istana Balmoral, Skotlandia.

Pangeran Charles mewarisi rumah bergaya 1800-an itu dari sang nenek, Ratu Elizabeth I yang meninggal pada 2002. Ayah pangeran Harry dan Pangeran William tersebut biasa menghabiskan musim panas di tempat ini.

Memiliki lahan seluas 53.000 hektar, Birkhall memang menjadi pilihan yang tepat untuk isolasi.

Keluarga Kerajaan Iggris tidak biasanya memperbolehkan fotografer untuk memotret rumah pribadi mereka, termasuk Birkhall. Namum, mereka membuat pengecualian saat peluncuran buku biografi Ratu Elizabeth I.

Tak hanya itu, penampakan sekilas dari dalam rumah tersebut juga bisa dilihat dalam film dokumenter Pangeran Charles yang dirilis oleh BBC bertajuk Prince, Son and Heir: Charles at 70.

Sebagai calon raja Inggris, selain Birkhall, Pangeran Charles juga memiliki beberapa rumah, tanah, dan perkebunan lainnya. Beberapa di antaranya adalah Clarence House dan Highgrove.

Berita Lainnya