Penelitian Sebut Pria yang Suka Selingkuh Punya IQ Lebih Rendah

Berapa IQ pacar lo, Kawula Muda?

Ilustrasi pria yang sedang berselingkuh (FREEPIK)
Thu, 13 Apr 2023


Penelitian sebut pria yang selingkuh rupanya memiliki Intelligence Quotient (IQ) yang lebih rendah. Karena itu, peneliti percaya bahwa kesetiaan merupakan salah satu bentuk kecerdasan. 

Kecenderungan untuk terlibat dalam perilaku selingkuh dalam hubungan memang dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk tingkat kecerdasan individu. Teori tersebut pun dikemukakan oleh penelitian Dr Satoshi Kanazawa pada 2010 lalu seperti dikutip dari Daily Mail.

Ilustrasi hubungan yang rusak karena selingkuh (FREEPIK)

 

Satoshi merupakan psikolog evolusioner dari London School of Economics and Political Science. Menurutnya, sepanjang sejarah evolusi, manusia kerap melakukan ‘poligami’.

Akan tetapi, memasuki perkembangan zaman, manusia pun mengalami perkembangan baru secara evolusioner. Ketika menjadi lebih cerdas, mereka pun turut ‘lebih berkembang’ terkait konsep berpasangan. 

"Teori ini memprediksi bahwa pria yang lebih cerdas lebih cenderung menghargai eksklusivitas seksual daripada pria yang kurang cerdas," jelasnya.

Karena itu, ia menyimpulkan bahwa sikap mementingkan diri sendiri dan konservatif merupakan sikap primitif dalam teori evolusi. Menurutnya, orang yang lebih cerdas cenderung terbuka terhadap ide-ide baru, termasuk menjadi sosok monogami. 

Sebagai informasi, IQ memang terbagi atas beberapa kategori, Kawula Muda! Batas rata-rata IQ berada di skor 90-109. Sementara itu, IQ yang lebih tinggi dari 109 dapat masuk ke kategori superior (120-129), berbakat (130-144), sangat berbakat (161-175), hingga teramat sangat berbakat (175-225). 

Sebaliknya, IQ di bawah 90 akan masuk ke kategori di bawah rata-rata (80-89), batas tertinggal (70-79), sedikit tertinggal (55-69), serta cukup tertinggal (40-54).

Terdapat pula penelitian serupa yang telah dilakukan pada 1996 lalu. Ditemukan, pria dengan IQ rendah cenderung memiliki kualitas hubungan yang lebih rendah dan kurangnya komitmen terhadap pasangan mereka. Mereka cenderung lebih impulsif, kurang mampu mengendalikan nafsu, dan kurang memperhatikan konsekuensi dari tindakan selingkuh bagi hubungan mereka. 

Selain itu, pria dengan IQ rendah juga kerap merasa kurang puas dengan hubungan mereka saat ini dan mencari pengakuan atau kepuasan emosional dari hubungan di luar hubungan yang ada.

Walau begitu, Satoshi menegaskan penelitian ini tidak berlaku untuk perempuan ya, Kawula Muda! Hal itu dikarenakan terlepas dari tingkat IQ mereka, perempuan lebih bisa menjadi sosok yang setia kepada pasangan mereka, contohnya dalam lingkungan poligami sekalipun.

Berita Lainnya