Olivia Rodrigo Bagikan Fakta Menarik: Tidur Selama 14 Jam saat Tur Dunia

Apa ndak laper Mbak Oliv?

Olivia Rodrigo syuting video klip "Get Him Back" pakai iPhone 15 (REDDIT)
Thu, 12 Oct 2023

Olivia Rodrigo siap kembali menyapa penggemarnya lewat tur untuk album kedua GUTS bertajuk “Guts World Tour” yang akan dimulai pada Februari 2024 mendatang.

Tur dunia ini akan berlangsung di 77 titik di wilayah Amerika Serikat dan Eropa ini juga memungkinkan untuk melebarkan titik konsernya mengingat penggemar Olivia yang semakin banyak dan album GUTS adalah salah satu album yang digadang akan masuk ke nominasi Grammy Awards tahun depan, Kawula Muda.

Panggung Olivia Rodrigo "rusak" saat menyanyikan lagu "Vampire" di MTV VMA 2023 (ENTERTAINMENT WEEK)

  

Dalam wawancaranya tentang persiapan konser GUTS bersama People, Olivia menyebutkan untuk berusaha selalu sehat dengan menjaga pola hidupnya.

Salah satunya untuk menjaga stamina, Olivia membagikan fakta menarik yaitu, penyanyi “Get Him Back” ini bisa tidur selama 14 jam.

“Aku sangat banyak tidur saat tur berlangsung, itu memang gila, sih. Ada beberapa malam di mana aku merasa lelah dan aku bisa tidur sampai 14 jam,” tutur Olivia.

“Makan makanan yang sehat itu penting. Penting juga punya orang yang benar-benar kamu cintai untuk menemanimu selama perjalanan,” ungkap Olivia.

Sebelumnya, Olivia sudah pernah menjalani tur dunia yang mengusung lagu-lagu dalam album perdananya, SOUR pada 2021 lalu, yang mana tur tersebut hanya terselenggara di lokasi theaters dengan jumlah penonton yang terbatas. 

Kali ini, dalam “Guts World Tour” Olivia Rodrigo akan menggelar konser dengan tempat yang lebih besar seperti Madison Square Garden, New York; The O2, London; dan Mercedes Benz Arena, Berlin.

“Itu impian dari seluruh artis untuk bisa bermain di tempat yang ikonis, seperti Madison Square Garden, The Forum dan tempat keren lainnya. Aku merasa sangat beruntung dan bersyukur bisa dapat kesempatan ini,” ujar Olivia kepada People.

Sebagai salah satu musisi pendatang baru dengan dua album yang rilis dalam kurung waktu dua tahun, Olivia merasa dirinya masih harus banyak belajar dari pengalamannya. 

Apalagi pengalamannya dalam “The Sour Tour”, Olivia merasa banyak pelajaran yang bisa diambil dari tur album SOUR dan diadaptasikan ke “Guts World Tour” di tahun depan seperti, “...yang aku pelajari cukup personal, tentang bagaimana aku bisa menjaga tubuhku selama tur, bagaimana aku bisa istirahat, aku menjaga suaraku untuk tetap sehat dan hal-hal seperti itu,” kata Olivia.

Selain itu, ia juga membawa ibunya sebagai sahabat untuk bepergian selama tur karena kehadiran orang rumah membuatnya merasakan kepingan memori dari rumahnya ketika ia merasa rindu tatkala berjauhan dengan tanah kelahirannya di California.

“Guts World Tour” sendiri akan dimulai pada 23 Februari 2024 di Acrisure Arena, Palm Spring, California dan dilanjutkan ke 76 titik lain selama enam bulan lamanya. 

Kawula Muda, mari berdoa Olivia Rodrigo akan memperpanjang tur ke wilayah Asia, yuk. 

Berita Lainnya