Tom DeLonge Resmi Balik ke Blink 182, Segera Rilis Album Baru

Sebelumnya Blink 182 pernah memutuskan untuk hiatus pada 2005 silam

Blink 182 (Twitter/tomdelonge)
Wed, 12 Oct 2022


Rumor kembalinya Tom DeLonge ke band punk Blink 182 akhirnya terealisasi.

Kembalinya Tom DeLonge diumumkan secara resmi oleh Blink 182 melalui sebuah unggahan di Instagram. Mereka mengunggah sebuah video singkat yang memperlihatkan sejumlah fans yang mengungkap kerinduan kepada Blink 182.

Video diakhiri dengan ketiga member yang terlihat berdiri bersama sambil mengumumkan sejumlah hal penting selain tentang kembalinya Tom, salah satunya ialah album baru yang akan segera dirilis.

"Kami kembali. Tur akan datang. Album akan dirilis. Tom juga kembali. Tiket akan dijual mulai Senin," tulis Blink 182 pada keterangan video.

Sebelum merilis album baru, Blink 182 akan merilis single baru bertajuk 'Edging'. Lagu baru tersebut mulai bisa didengarkan pada 14 Oktober 2022 mendatang.

Blink-182 formasi awal (instagram/tomdelonge)


Selain itu,  Tom DeLonge, Travis Barker, dan Mark Hoppus akan mengadakan tur dunia. Tur tersebut akan dimulai pada Maret 2023 di Tijuana, Lima, Buenos Aires, hingga Meksiko. Mereka juga akan menyambangi Jerman, Denmark, Inggris, hingga Australia.

Kabar kembalinya Tom DeLonge ke Blink 182 sebenarnya sudah ada sejak 2021 lalu. Rumor itu diperkuat setelah ketiganya beberapa kali terlihat bersama setelah Mark Hoppus didiagnosis dan dinyatakan sembuh dari kanker hingga muncul spekulasi ketiganya berniat untuk reuni.

Sebelumnya Blink 182 pernah memutuskan untuk hiatus pada 2005 silam. Tom DeLonge saat itu lebih memilih fokus pada band Angels & Airwaves. Mereka kemudian bereuni pada 2009 dengan merilis musik baru dan tur dunia.

Namun 10 tahun setelah hiatus, tepatnya pada 2015, Tom DeLonge benar-benar memutuskan untuk hengkang dari Blink 182 dan digantikan dengan Matt Skiba yang diplot sebagai pengganti sementara Tom. Saat itu Tom fokus pada musiknya sendiri, membangun band duo Simple Creatures dengan Alex Gaskarth serta penelitiannya terhadap UFO.

Bersama Skiba, Blink 182 merilis dua album, yakni California dan Nine.

Berita Lainnya