Prediksi Juventus vs AS Roma: Reuni Paulo Dybala, Krisis Pemain Tuan Rumah

Kawula Muda, Juventus bakal menjamu Roma di Allianz Stadium pada laga pekan ketiga Serie A 2022-2023, Sabtu (28/8/2022).

Paulo Dybala. (Twitter AS Roma)
Sat, 27 Aug 2022

Duel akbar bakal tercipta pada laga pekan ketiga Serie A 2022-2023. Hal itu setelah dua tim besar, Juventus dan AS Roma, akan saling berhadapan.

Juventus bakal menjamu Roma di Allianz Stadium pada Sabtu (28/8/2022). Kedua tim sama-sama belum menelan kekalahan dalam dua pertai pertama Serie A.

Juventus menang 3-0 saat menjamu Sassuolo di pekan perdana, sebelum bermain 0-0 melawan Sampdoria. Sementara Roma dua kali menang dengan skor tipis, 1-0.

Meski begitu, sorotan pada pertandingan ini adalah kembalinya Paulo Dybala ke Allianz Stadium. Namun, kali ini Dybala akan mengenakan seragam Roma.

Seperti diketahui, Dybala sempat lama membela Juventus. Penyerang asal Argentina tersebut berseragam I Bianconeri pada 2015 sampai 2022.

Roma mendatangkannya secara cuma-cuma pada bursa transfer musim panas 2022. Hal itu setelah Juventus enggan memperpanjang kontraknya.

Dybala tentu memiliki motivasi tambahan saat melawan La Vecchia Signora. Penyerang berusia 28 tahun itu ingin membuktikan kualitas kepada mantan timnya.

Kondisi tersebut tentu menjadi tambahan tenaga untuk Roma. Sesuatu yang mereka butuhkan karena I Gialorossi bermain di kandang lawan.

Di sisi lain, Juventus sendiri tidak sedang berada dalam performa terbaiknya. Absennya sejumlah pemain kunci terbukti melemahkan tim tuan rumah.

Terbukti mereka kesulitan saat menghadapi Sampdoria. Cedera yang menimpa Angel Di Maria terbukti membuat Juventus kesulitan melakukan serangan.

Di Maria yang menjadi sumber kreativitas Juventus memang mengalami cedera ketika menghadapi Sassuolo. Hasilnya, Juve kerap gagal membangun serangan.

Dari kubu Juventus sendiri selain Di Maria terdapat sejumlah pemain yang menderita cedera. Termasuk di antaranya Federico Chiesa, Paul Pogba, dan Wojciech Szczesny.

Beruntung bagi tim tuan rumah, Roma juga kehilangan sejumlah pemain. Beberapa nama yang harus menepi adalah Nicolo Zaniolo dan Georginio Wijnaldum.

Perkiraan Susunan Pemain:

Juventus (4-3-3): Mattia Perin; Danilo, Leonardo Bonucci, Bremer, Alex Sandro; Weston McKennie, Manuel Locatelli, Adrien Rabiot; Juan Cuadrado, Dusan Vlahovic, Filip Kostic.

Pelatih: Massimiliano Allegri

AS Roma (3-4-2-1): Rui Patricio; Gianluca Mancini, Chris Smalling, Roger Ibanez; Rick Karsdorp, Bryan Cristante, Nemanja Matic, Leonardo Spinazzola; Paulo Dybala, Lorenzo Pellegrini; Tammy Abraham.

Pelatih: Jose Mourinho

Berita Lainnya