Fitur Baru WhatsApp Bisa Sembunyikan ‘Last Seen’ untuk Kontak Tertentu

Berguna banget nih, Kawula Muda!

Ilustrasi aplikasi WhatsApp. (PIXABAY)
Tue, 21 Jun 2022


Sosial media populer WhatsApp baru saja merilis fitur barunya. Kini, pengguna dapat menyembunyikan status 'Last Seen' kepada beberapa kontak tertentu.

“Untuk melindungi privasi Anda lebih jauh, kami meluncurkan opsi baru ke pengaturan kontrol privasi Anda,” tulis WhatsApp dalam keterangannya di media sosial pada Selasa (21/06/2022).

Ilustrasi WhatsApp. (RAWPIXEL)


Sebelumnya, WhatsApp memang telah melakukan uji coba fitur tersebut di beberapa negara. Namun kini, fitur tersebut resmi dirilis oleh WhatsApp secara global.

“Sekarang, Anda dapat memilih siapa saja dari daftar kontakmu yang dapat melihat Foto Profil, Deskripsi Kontak, serta status Last Seen,” tambah WhatsApp.

Memang, selain dapat menyembunyikan status Last Seen, pengguna kini juga dapat menyembunyikan foto profil hingga deskripsi pribadi.

Adapun fitur terbaru tersebut dapat diakses pada bagian ‘privasi’. Pada pengaturan tersebut, sudah ada salah satu pilihan terbaru yakni ‘Last Seen’.

Setelah itu, pengguna dapat memilih apakah ingin menghapuskan fitur ‘last seen’ kepada seluruh kontak, atau kepada suatu kontak pilihan saja.

Sebelumnya, pada Mei lalu, WhatsApp juga meluncurkan beberapa fitur barunya. Sebut saja pengiriman file hingga 2 GB, reaksi emoji, hingga kapasitas grup

Sama seperti fitur ‘Last Seen’, fitur tersebut juga dilakukan uji coba di beberapa negara.

Adapun penambahan fitur-fitur tersebut disiapkan untuk menghadapi persaingan dengan beberapa media sosial lain, seperti Signal, Telecom, hingga iMessage.

Berita Lainnya