WhatsApp Luncurkan Tiga Fitur Baru untuk Panggilan Grup, Bisa Mute Orang Lain!

Fitur baru WhatsApp ini bisa dipake buat meeting online loh Kawula Muda

Ilustrasi menggunakan WhatsApp. (PIXABAY)
Fri, 17 Jun 2022


WhatsApp kembali mengeluarkan fitur terbaru demi memberikan pengalaman dan kenyamanan pengguna. Tak tanggung-tanggung, WhatsApp merilis tiga fitur baru

Ketiga fitur tersebut diperuntukkan bagi pengguna yang kerap menggunakan panggilan grup. Kini panggilan grup akan dimudahkan dengan fitur-fitur baru tersebut.

Berikut adalah fitur-fitur panggilan grup baru yang telah dikembangkan oleh WhatsApp:

Ilustrasi panggilan grup (Freepik)

Menonaktifkan suara orang lain

Fitur ini bisa memberikan pengguna kemampuan untuk menonaktifkan suara pengguna lain yang ada di panggilan suara grup.

Hal ini bisa dilakukan jika pengguna lain dirasa mengganggu suara orang lain yang sedang berbicara. Sebelumnya, fitur tersebut menjadi alasan beberapa pengguna lebih memilih menggunakan aplikasi lain dalam melakukan meeting.

Dengan adanya fitur ini, WhatsApp seakan memberi ruang untuk pengguna yang ingin melakukan meeting.

Ilustrasi orang menggunakan aplikasi WhatsApp. (FREEPIK)

Notifikasi Panggilan Grup

Lagi, WhatsApp sepertinya ingin memberi kenyamanan terhadap pengguna yang mencoba melakukan meeting dengan WhatsApp. Fitur terbaru ini memberikan notifikasi pengguna lain yang baru bergabung dengan panggilan kepada pengguna yang sedang melakukan panggilan grup.

Dengan ini, kita bisa tahu siapa saja yang baru bergabung dalam panggilan.

Fitur baru WhatsApp (Dok. WhatsApp)

Mengirimkan pesan di panggilan suara grup

Fitur yang satu ini bisa memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan ke sesama partisipan dengan cepat, dengan hanya mengeklik profil pengguna yang sedang tergabung dalam panggilan grup.

Dengan hadirnya tiga fitur terbaru tersebut, bisa memudahkan pengguna yang ingin melakukan meeting di WhatsApp Grup Call dengan pengguna lain.

Sebelumnya, WhatsApp juga sudah memperkenalkan beberapa fitur seperti panggilan suara grup yang bisa memuat 32 orang, mengirim pesan suara lebih aman dengan fitur hands-free dan memutar pesan suara lebih cepat, dengan opsi 1,5 atau 2 kali.

Berita Lainnya