Pengguna Twitter X Verified Bisa Sembunyikan Centang Biru, Untuk Apa?

Twitter atau X verified punya fitur baru!

Verified Centang Biru (PRAMBORS)
Thu, 03 Aug 2023

Pengguna Twitter atau X yang sudah memiliki verified account dengan centang biru langganan, kini pengguna sudah bisa menyembunyikan atau hide logo centang biru verifikasi di akun pengguna.

Elon Musk yang mengubah mekanisme dari verifikasi centang biru bisa disebut dengan Twitter Blue atau X Blue, di mana pengguna berlangganan untuk ter-verifikasi dan mendapatkan centang biru. Sehingga, pengguna tidak perlu memenuhi kriteria khusus untuk mendapatkan logo ini. 

Selain itu, fitur-fitur berlangganan Twitter akan memberikan kuasa kepada pengguna untuk mengedit tweet hingga membuat tweet yang lebih panjang serta berbagai fitur lainnya.

Twitter X (UNSPLASH/rubaitul azad)

 

Diketahui, Twitter menambahkan fitur barunya untuk Twitter untuk para pengguna mampu menyembunyikan centang birunya di samping nama akunnya.

Dikutip dari Deadline, dalam artikel dukungan di Twitter X menyebutkan, “Sebagai pelanggan, Anda dapat memilih untuk menyembunyikan tanda centang di akun Anda. Tanda centang akan disembunyikan di profil dan unggahan Anda.”

Selain itu dilansir dari MSN, Perusahaan X juga menjelaskan, tanda centang bisa disembunyikan dari profil atau unggahan pengguna, namun centang biru mungkin masih akan muncul di beberapa fitur lainnya. Sayangnya, X belum memberikan penjelasan lebih lanjut terkait perincian lokasi fitur centang biru itu.

Verified Centang Biru (UNSPLASH/ilgmyzin)

 

“Tanda centang mungkin masih muncul di beberapa tempat dan beberapa fitur masih menunjukkan bahwa Anda berlangganan aktif. Beberapa fitur mungkin tidak tersedia saat tanda centang Anda disembunyikan,” ungkap keterangan X dari halaman dukungannya.

Fitur ini memunculkan pertanyaan oleh para pengguna, untuk apa berlangganan verified account untuk mendapatkan fitur lebih terutama logo centang biru, tetapi logo tersebut tidak terlihat.

Kawula Muda, lo yang sudah berlangganan centang biru di Twitter atau X, sudah mencoba fitur sembunyikan centang biru belum?

Berita Lainnya